Tahukah kamu ( Siapa penemu Eskalator?)

Diposting oleh Paling cerdas on Minggu, 06 Januari 2013


Tahukah anda, penemu eskalator Adalah Elis G. Otis pada tahun 1852. Semakin meningkatnya pertumbuhan kota-kota , pengenalan rumah apartemen dan gedung pencakar di Amerika serikat pada saat  itu membuat eskalator semakin dibutuhkan. Bersama anaknya, otis mendirikan perusahaan bernama Scientific American. Walaupun pada awal kemunculannya terkesan agak lama, namun  Eskalator buatan dirinya semakin dibutuhkan di Amerika. Meski tidak bisa menikmati hasil jerih payahnya tetapi  warga Amerika mengangap dirinya sebagai sosok paling penting di Amerika ,otis meninggal akibat sakit yang dideritanya pada saat itu.

Elis G. Otis (sumber:blogspot.com)


Eskalator adalah salah satu transportasi vertikal berupa konveyor untuk mengangkut orang, yang terdiri dari tangga terpisah yang dapat bergerak ke atas dan ke bawah mengikuti jalur yang berupa rail atau rantai yang digerakkan oleh motor.


Eskalator (sumber:blogspot.com)
Karena digerakkan oleh motor listrik , tangga berjalan ini dirancang untuk mengangkut orang dari bawah ke atas atau sebaliknya. Untuk jarak yang pendek eskalator digunakan di seluruh dunia untuk mengangkut pejalan kaki yang mana menggunakan elevator tidak praktis. Pemakaiannya terutama di daerah pusat perbelanjaan, bandara, sistem transit, pusat konvensi, hotel dan fasilitas umum lainnya.
Keuntungan dari eskalator cukup banyak seperti mempunyai kapasitas memindahkan sejumlah orang dalam jumlah besar dan tidak ada interval waktu tunggu terutama di jam-jam sibuk dan mengarahkan orang ke tempat tertentu seperti ke pintu keluar, pertemuan khusus, dll.

sumber: wikipedia.org, uniknya.com, September 2012
Share this :